Senin, 27 Februari 2012

Apa Yang Dunia Kita Butuhkan Saat Ini.?

Seorang teman menjawab "Untuk apa mengurusi hal itu aku tak tertarik. Apa yang aku butuhkan itulah yang menjadi fokus perhatianku. Bahkan sampai saat ini aku tak tahu bagaimana harus mencukupi kebutuhanku sendiri, mengapa aku harus memikirkan kebutuhan dunia kita saat ini?"
Dia berkata jujur. Akan tetapi, dia tidak memahami maksud sebenarnya dari pertanyaan di atas.
Maka dia akan menggunakan ribuan kali lipat energi untuk berkarya, demi memenuhi kebutuhan dirinya.
Berapa banyak energi yang anda gunakan untuk mencapai impian-impian anda?
Berapa banyak yang dapat anda raih sendiri?
Apakah anda meraih bintang?

Tidak, anda tak akan mampu melakukannya sendiri.
Tapi, jika anda bekerja dalam sebuah kelompok (tim). Saling bergandengan tangan dengan seluruh umat manusia di dunia ini. Suatu saat anda pasti bisa meraih bintang.
Inilah yang saat ini "Dunia Butuhkan"!
Kerjasama tim, yang berdasarkan pada kesadaran akan saling ketergantungan dan saling keterkaitan akan memudahkan kita menggapai impian kita.

Tidak ada komentar: